Rabu, 30 Maret 2016

Cara Membuat Martabak Manis Pisang Keju



Cara Membuat Martabak Manis Pisang Keju - Martabak manis adalah salah satu makanan yang tergolong dalam jenis pancake atau kue basah. Makanan ini bisa juga dikatakan sebagai makanan yang istimewah karena memiliki aneka varian rasa yang sangat luar biasa. Rasa yang ditawarkan dari martabak manis sendiri di antaranya adalah mulai dari rasa buah,  rasa kacang tumbuk, rasa keju, rasa ketan hitam kelapa dan masih banyak lagi varian rasa lainnya dan pastinya sama-sama enak karena dipadukan bersama susu kental manis. Dan untuk resep yang akan kami buat di kesempatan ini ialah martabak manis pisang keju. Martabak manis pisang keju merupakan jenis martabak yang paling banyak digemari karena ke istimewahan rasanya yang lezat dan legit. Martabak manis juga dapat kita temui di penjual martabak manis pinggir jalan atau pedagang kaki lima dengan harga yang cukup murah dan terjangkau. Akan tetapi, alangkah lebih baiknya anda coba membuatnya sendiri dirumah. Untuk membuat martabak manis pisang keju ini sebenarnya sangat simpel namun membutuhkan waktu yang lumayang lama. Berikut adalah penjelasan mengenai Cara Membuat Martabak Manis Pisang Keju.



Bahan – bahan :

Ø  250 gram tepung terigu ( berprotein sedang )
Ø  300 mili liter air matang
Ø  100 gram gula pasir
Ø  15 gram margarin ( yang telah dilelehkan )
Ø  2 tetes pasta vanili
Ø  1 butir telur ayam ( kocok - kocok )
Ø  ¼ sdt garam halus
Ø  ¼ sdt ragi instant
Ø  ½ sdt baking powder

Bahan Untuk Isi Martabak :

Ø  60 gram keju cheddar ( diparut )
Ø  2 buah pisang kepok ( diiris tipis )
Ø  Susu kental manis putih sesuai selera

Cara Membuat Martabak Manis Pisang Keju :

1.      Pertama-tama siapkan wadah ukuran sedang untuk membuat adonan martabak.
2.      Selanjutnya masukan tepung terigu, ragi instant, garam, gula pasir, telur, margarin cair dan pasta vanili ke dalam wadah tesebut hingga menjadi satu.
3.      Setelah itu, tuangkan air ke dalam bahan adonan sedikit demi sedikit sambil di aduk  menggunakan mixer dengan kecepatan sedang kurang lebih selama 5 menit  hingga semuanya tercampur rata.
4.      Sembari mengaduk adonan, kemudian tambahkan bahan adonan dengan baking powder aduk hingga rata. Lalu diamkan adonan kurang lebih selama 40 menit dan ditutup rapat.
5.      Selanjutnya panaskan wajan khusus untuk martabak, lalu dioles dengan sedikit mentega agar tidak lengket.
6.      Kemudian tuang adonan martabak di atasnya sembil diratakan dan tunggu hingga adonan mengeluarkan gelembung-gelembung kecil pada permukaan martabak. Lalu tambahkan gula pasir dengan cara ditaburkan dan tata pisang di atasnya.
7.      Setelah itu, tutup adonan menggunakan tutup panci tunggu hingga adonan matang dan berubah warna maenjadi kecoklatan. Kemudian angkat.
8.      Lalu oleskan margarin pada permukaan atas selanjutnya potong pada bagian tengahnya dan taburkan keju parut serta kucuran susu kental manis di atasnya.
9.      Belah martabak menjadi beberapa bagian kemudian lipat menjadi setengah lingkaran lalu dipotong-potong sesuai selera.
10.  Dan saatnya untuk menikmati martabak manis pisang keju.

Demikian informasi mengenai Resep dan Cara Membuat Martabak Manis Pisang Keju yang enak dan mantap. Sajikan mertabak manis pisang keju ini selagi hangat agar rasanya lebih enak ketika dimakan serta rasa ksju dan pisangnya pun akan terasa lebih mantap. Selamat menikmati

Senin, 28 Maret 2016

Cara Membuat Bakwan Sayur Enak Renyah dan Gurih



Cara Membuat Bakwan Sayur Enak Renyah dan Gurih - Bakwan merupakan salah satu makanan ringan yang sering kita jumpai di warung maupun penjual gorengan yang ada di pinggir jalan. Biasanya bakwan ini akan terasa lebih enak dan juga renyah bila disantap pada saat masih dalam ke adaan hangat, apalagi di tambah dengan segelas teh atau kopi akan terasa lebih mantap. Selain tahu dan tempe, makanan ringan ini juga menjadi salah satu makanan yang banyak digemari oleh kalangan masyarakat luas karena rasanya yang gurih dan juga renyah. Oleh karena itu, kami akan membuat bakwan yang enak dan renyah, yaitu bakwan sayur. Bakwan sayur ini juga memiliki banyak sekali kandungan gizi dan zat yang bagus untuk daya tahan tubuh manusia. Resep dan cara membuat bakwan sayur yang enak dan renyah memang cukup mudah. Karena bahan - bahan yang digunakan merupakan bahan - bahan yang biasa tersedia di dapur anda. Bakwan sayur biasanya sangat laris pada saat bulan puasa dan sangat cocok bila disajikan ketika sedang buerbuka puasa. Karena bakwan sayur memang menjadi salah satu makanan yang banyak digemari masyarakat Indonesia ketika berbuka puasa. Berikut adalah cara membuat Bakwan Sayur Enak Renyah dan Gurih yang dapat anda simak.




Bahan – bahan Untuk Membuat Bakwan Sayaur :

Ø  250 mili liter santan kelapa atau bisa juga dengan air putih sesua dengan selera
Ø  200 gram tepung terigu
Ø  100 gram kol ( diiris tipis )
Ø  100 gram tauge
Ø  75 gram wortel ( dipotong tipis - tipis )
Ø  2 butir telur ayam
Ø  1 sendok makan merica bubuk
Ø  ½ sendok makan bawang putih ( yang sudah dihalusakan )
Ø  Daun bawang polong seculupnya  ( diiris halus )

Cara Membuat Bakwan Sayur Enak Renyah dan Gurih :

1.      Pertama – tama siapkan mangkuk yang berukuran sedang, lalu campurkan bahan - bahan seperti tepung terigu, bawang putih yang sudah dihaluskan,  garam dan merica bubuk.
2.      Selanjutnya buatlah lubang tepat di tengah – tengah tepung, setelah itu masukan telur yang sudah di saiapkan dan kocok semua bahan tersebut secara lepas.
3.      Kemudian masukan santan atau air ke dalam bahan adonan sambil terus di aduk dengan menggunakan sendok hingga tercampur rata.
4.      Jika dirasa adonan sudah tercampur rata dan sudah siap, silahkan masukan bahan sayur isi bakwan seprti wortel, kol, tauge dan irisan daun bawang. Kemudian di aduk lagi hingga semuanya benar - benar tercampur rata.
5.      Lalu siapkan penggorengan untuk menggoreng bakwan sayur tersebut dan panaskan minyak dengan api sedang. Setelah sudah panas, kemudian masukan adonan bakwan sayur dalam penggorengan dengan ukuran satu sendok sayur.
6.      Setelah itu goreng bakwan sayur ke dalam minyak panas hingga matang dan berubah warna menjadi kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan minyaknya. Lakukan terus hal yang sama hingga adonan habis tak tersisa.
7.      Bakwan sayur selesai digoreng dan siap dinikmati.

Pada umumnya dalam menyediakan bakwan sayur tidak hanya isi sayuran saja, akan tetapi ada juga yang menyediakan bakwan tersebut dengan  bahan – bahan lainnya. Cara membuat bakwan sayur tidaklah sulit, bahkan anda juga dapat membuat bakwan ini dirumah. Biasanya makanan ringan ini paling enak jika dihidangkan pada saat sore hari dan sangat pas untuk berbuka puasa. Selamat menikmati

Cara Membuat Lumpia Jamuar Pedas Gurih dan Krispy



Cara Membuat Lumpia Jamuar Pedas Gurih dan Krispy - Untuk jajanan kuliner yang satu ini pastinya anda semua sudah banyak yang mengetahuinya dan sudah sangat populer di indonesia ialah lumpia. Lumpia adalah salah satu jenis jajanan yang banyak disukai oleh semua orang dari zaman dulu hingga sekarang. Jajanan ini memiliki variasi rasa yang aneka ragam dengan diisi berbagai macam jenis bahan di dalamnya seperti rebung, daging ayam, telur, udang dan salah satunya lagi yang akan kami buat kali ini adalah lumpia dengan isi jamur. Lumpia jumur tersebut memiliki rasa pedas yang begitu nendang karena menggunakan dengan siraman saus tiram yang lumayan banyak. Dari tekstur nya yang krispy dan pedas menjadikan lumpia jamur ini memberi sensasi yang berbeda. Buat anda yang menikmatinya akan merasa ketagihan dan ingin mencobanya lagi dilain waktu. Selain rasanya yang gurih dan pedas, anda juga mendapat kandungan nutrisi yang cukup banyak dari lumpia tersebut. Lumpia jamur ini memang sangat pas untuk anda jadikan sebagai cemilan pada saat santai. Namun demikian, lumpia jamur ini juga dapat anda jadikan sebagai makanan pendamping nasi putih yang masih hangat. Untuk membuat lumpia jamur ini sangat mudah dan sama seperti pembuatan jenis lumpia-lumpia yang lainya. Jika anda berminat untuk membuat lumpia jamur ini dirumah. Oleh karena itu langsung saja kita simak Resep dan Cara Membuat Lumpia Jamuar Pedas Gurih dan Krispy berikut ini. 



Bahan – bahan Yang Dibutuhkan :

Ø  Kulit lumpia secukupnya
Ø  750 mili minyak goreng
Ø  10 buah jamur kancing ( yang sudah diiris tipis )
Ø  5 buah jamur shitake ( yang sudah diiris tipis memanjang )
Ø  5 buah jamur kuping ( yang sudah diiris tipis memanjang )
Ø  1 butir putuh telur

Bumbu Halus Untuk Lumpia :

Ø  5 siung bawang putih
Ø  4 batang daun bawang polong ( potong kira-kira sepanjang ½ cm )
Ø  1 batang serai ( iris tipis )
Ø  1 ruas jahe sepanjang 1 cm ( cincang halus )
Ø  1 sendok makan saus tiram
Ø  1 sendok makan anciu
Ø  1 sendok makan kecap asin
Ø  1 sendok makan minyak wijen

Cara Membuat Lumpia Jamur Pedas Gurih dan Krispy :

1.      Silahkan tumis terlebih dahulu bawang putih yang tadi sudah diiris halus sempai aromanya tercium.
2.      Selanjutnya masukan bumbu lainnya seperti irisan serai, cincangan jahe, saus tiram, angciu, kecap asin dan minyak wijen. Aduk rata.
3.      Kemudian masukan semua jamur yang tadi sudah diiris tipis dan memanjang ke dalam bumbu tumisan. Aduk hingga semuanya tercampur rata.
4.      Setelah itu, tambahkan irisan bawang daun ke dalamnya. Lalu aduk kembali hingga benar - benar rata.
5.      Setelah matang, angkat dan biarkan sebentar hingga dingin di dalam suhu ruangan.
6.      Selanjutnya siapkan kulit lumpia kemudian masukan adonan jamur tadi secukupnya ke dalam kulit lumpia.
7.      Selanjutnya lipat bagian ke dua sisi ke tengah dan gulung. Supaya gulungan merekat silahkan oleskan dengan menggunakan putih telur yang tadi sudah disediakan.
8.      Lakukan terus - menerus seperti tadi hingga semua bahan habis. Kemudian goreng lumpia yang sudah gulung kedalam minyak yang telah dipanaskan hingga berubah warna dan matang.
9.      Angkat lalu tiriskan dahulu. Dan sajikan bersama saus cabai.

Hanya itu saja yang dapat kami bagikan mengenai Resep Membuat Lumpia Jamur Pedas Gurih dan Krispy. Semoga bisa membantu anda dalam membuatnya. Selamat menikmati dan selamat mencoba