Cara Membuat Sup Ikan Gurame Segar - Saat ini memang sudah banyak orang
yang mengolah ikan gurame menjadi berbagai macam jenis hidangan, misalnya
seperti gulai ikan gurame, ikan gurame bumbu asam manis dan yang lainnya. Pada
kesempatan ini kami akan mengolah ikan gurame menjadi sup ikan gurame yang enak
dan segar. Sup ikan gurame merupakan jenis makanan berkuah yang dipadukan
bersama sayuran seperti wortel, kol, kentang dan kacang buncis atau campuran
bumbu lainnya, shingga memiliki citarasa yang begitu lezat. Sup ikan gurame ini
menggunakan bahan-bahan yang kaya akan protein, sehingga baik bagi kesehatan
dan dapat dikonsumsi oleh siapapun terutama bagi anak-anak. Biasanya sup ikan
gurame ini sangat cocok dinikmati apabila cuaca sedang dingin atau cuaca turun
hujan. Namun terlepas dari itu sebenarnya sup ikan gurame ini bisa dikonsumsi
kapan saja sesuai dengan kebutuhan anda. Berikut daftar bahan yang digunakan
serta proses pembuatannya bisa ikuti Resep Membuat Sup Ikan Gurame Segar.
Bahan untuk Membuat Sup Ikan Gurame :
Ø
ikan gurame segar 2 ekor ( cuci
bersih )
Ø
minyak goreng secukupnya
Ø
tomat merah 2 buah ( potong-potong )
Ø
bawang merah 3 butir ( ulek halus )
Ø
bawang putih 2 siung ( ulek halus )
Ø
kentang 100 gram ( potong dadu )
Ø
wortel 1 buah ( iris tipis )
Ø
cabe rawit 6 buah ( potong-potong )
Ø
jahe 3 cm ( geprek )
Ø
daun seledri 2 utas ( iris halus )
Ø
daun bawang polong 1 batang ( iris
tipis )
Ø
garan dan gula secukupnya
Ø
merica bubuk ½ sdt
Ø
penyedap rasa secukupnya
Ø
air putih secukupnya
Cara Membuat Sup Ikan Gurame Segar :
1. Pertama-tama ikan gurame yang telah
dibersihkan lalu dipotong dengan ukuran sesuai selera.
2.
Kumudian tumis semua bumbu yang
telah dihaluskan dengan sedikit minyak. Aduk hingga rata masak sampai tercium
aroma harum.
3.
Lalu masukan jahe yang telah di
geprek aduk hingga layu.
4.
Selanjutnya tuangkan air kedalam
bumbu yang sedang ditumis, tunggu hingga mendidih.
5.
Setelah itu masukan ikan gurane
serta sayuran seperti kentang, wortel, kol dan kacang buncis. Masak hingga
matang.
6.
Kemudian tambahkan gula, garam,
merica bubuk san penyedap rasa. Aduk rata.
7.
Matikan api kemudian masukan
potongan tomat serta taburi irisan seledri dan daun bawang polong.
8.
Angkat lalu tuangkan kedalam mangkuk
atau tempat saji.
9.
Sup ikan gurame segar siap
dinikmati.
Untuk bahan tambahan bisa masukan bawang
goreng apabila anda menyukainya. Sajikan sup ikan gurame ini bersama nasi
hangat dan minuman segar agar lebih nikmat. Demikian Resep Membuat Sup Ikan
Gurame Segar. Selamat menikmati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar